BerandaInternationalMiss SupranationalMemiliki Keturunan Polandia

Memiliki Keturunan Polandia

 

Jenna Dykstra, Miss Supranational United States 2024 dan 1st Runner Up Miss Supranational 2024, ternyata masih memiliki darah Polandia. Dengan keikut sertaannya di ajang Miss Supranational kemarin, wanita semampai asal Minnesota ini serasa seperti kembali ke ‘kampung halaman’ dari salah satu leluhurnya.

Tahukah kamu, Jenna sendiri hanya memiliki waktu sekitar 3 minggu untuk persiapan kompetisi. Ia terpilih sebagai Miss Supranational US di tanggal 28 Mei, dan di tanggal 17 Juni ia sudah bertolak ke Polandia untuk memulai rangkaian acara Miss Supranational. Meski demikian, Jenna berhasil keluar sebagai pemenang kedua.

Dengan kesuksesannya itu banyak penikmat pageant dari Amerika Serikat bahkan negara-negara lain yang menginginkan Jenna untuk mencoba peruntungan di pageant lain selepas kontraknya dengan Miss Supranational berakhir(*). Dan ajang yang banyak dijadikan rekomendasi untuk Jenna tak lain dan tak bukan adalah, Miss USA.

(*) Berdasar informasi terakhir yang didapat, 5 Besar Miss Supranational di setiap tahunnya, kecuali pemenang utama, akan dikontrak selama satu tahun sampai ajang Miss Supranational berikutnya diselenggarakan, baru setelahnya jika memang ada rencana, mereka diizinkan untuk mengikuti ajang lain. Sementara pemenang utama, tidak dizinkan untuk mengikuti ajang apapun lagi.

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments