Tentang Kami

Pageant Empire Indonesia lahir pada 8 Maret 2019 pada malam final pemilihan Puteri Indonesia 2019. Berawal dari sekumpulan pecinta ajang kecantikan dengan berbagai latar belakang yang ingin mengenalkan dunia beauty pageants (ajang kecantikan dan ketampanan) bagi masyarakat Indonesia, kami sepakat untuk membentuk suatu media digital sebagai wadah yang menyajikan konten informatif, positif dan seakurat mungkin seputar perkembangan dunia beauty pageants Indonesia dan dunia.

Secara independent kami menjunjung tinggi profesionalitas, keberagaman, persatuan dalam agama, ras, dan etnis, serta sportivitas dan anti-bullying. Sebagai media multiplatform yang kreatif dalam menyajikan konten, kami berharap dapat menjadi jembatan bagi para penggemar beauty pageants (pageant lovers) dengan para pelaku dan penyelenggara beauty pageants sehingga dapat tercipta ruang yang dapat menampung perspektif dan ekspresi dari keduabelah pihak, saling bertukar pikiran, ide, dan gagasan konstruktif agar dunia beauty pageants Indonesia semakin berkualitas, damai dan saling mendukung.

Merupakan hal mutlak bagi kami untuk mewujudkan suasanya yang kondusif dalam komunitas beauty pageants Indonesia agar kedepannya salah satu bagian dari industri hiburan ini dapat diterima oleh seluruh masyarakat dengan baik serta berkontribusi positif bagi Indonesia.

Pageantempire.com memiliki beragam konten tidak hanya seputar ajang kecantikan, namun juga duta wisata / duta daerah, pemilihan model, brand ambassador dan dunia entertainment, khususnya yang melibatkan pelaku / alumni beauty pageants.

Disclaimer

Dengan mengakses dan menggunakan isi konten Pageantempire.com, Anda telah memahami dan menyetujui bahwa :

Semua isi berupa teks, gambar dan segala bentuk grafis di Pageantempire.com adalah sebuah bentuk informasi publik dan tidak diharapkan untuk tujuan transaksi komersil yang menguntungkan suatu pihak tertentu ataupun digunakan untuk tujuan tidak benar lainnya.

Pageantempire.com dan semua mitra berita dan sumber inspirasi konten-konten, termasuk berbagai pihak lain yang tersebut dalam situs ini, tidak bertanggungjawab atas segala kesalahan dan keterlambatan memperbarui data atau informasi, atau segala kerugian yang timbul karena tindakan berkaitan penggunaan informasi yang disajikan.

Pageantempire.com tidak bertanggung jawab atas akibat langsung ataupun tidak langsung dari semua teks, gambar dan segala bentuk grafis yang dihasilkan dan disampaikan pembaca atau pengguna. Pageantempire.com berhak menyunting atau menghapus isi dari pembaca atau pengguna agar tidak merugikan orang lain, lembaga, ataupun badan tertentu serta menjauhi isi berbau pornografi dan sentimen suku, agama dan ras.

Segala isi baik berupa teks, gambar dan segala bentuk grafis yang disampaikan pembaca ataupun  pengguna adalah tanggung jawab setiap individu, dan bukan tanggungjawab pageantempire.com. Ada kalanya berita Pageantempire.com menyediakan tautan ke situs lain. Tautan tersebut tidak menunjukan bahwa Pageantempire.com mememiliki / menyetujui visi, misi atau konten-konten dalam situs pihak lain tersebut. Anda mengetahui dan menyetujui bahwa Pageantempire.com tidak bertanggung jawab atas isi atau materi lainnya yang ada pada situs pihak lain tersebut.

Setiap perjanjian dan transaksi antara Anda dan pengiklan yang ada di Pageantempire.com adalah antara Anda dan pengiklan. Anda mengetahui dan setuju bahwa Pageantempire.com tidak bertanggung jawab atas segala bentuk kehilangan atau klaim yang mungkin timbul dari perjanjian atau transaksi antara Anda dengan pengiklan.

Semua hasil karya yang dimuat di Pageantempire.com baik berupa teks, gambar, suara dan video serta segala bentuk grafis adalah menjadi hak cipta Pageantempire.com.