Setelah tahun 2022, beberapa perwakilan finalis memiliki darah keturunan Sulawesi Utara, maka di tahun 2023 ini, giliran Sumatera Utara yang mengirimkan beberapa ‘perwakilan’. Tepatnya mereka yang memiliki darah Batak.
Beberapa bahkan mewakili provinsi di luar pulau Sumatera. Meskipun demikian, mereka memang berasal atau berdomisili di provinsi yang mereka wakili.
Delapan wanita cantik tersebut adalah:
Sumatera Utara – Tabitha C Napitupulu
Kepulauan Riau – Jessica Siahaan
Bangka Belitung – Christine Priscilla Malau
DKI Jakarta 6 – Sabrina Putri Eben
Kalimantan Selatan – Flora Gracia Siagian
Kalimantan Tengah – Adelina Veronica Manurung
Kalimantan Timur – Natasya Priyanka J Simanjuntak
Sulawesi Barat – May Angel Sembiring
Meskipun tidak memiliki marga seperti rekannya yang lain, @sabrinaeben memiliki darah Batak dari sang Kakek yang bermarga Harahap, yang kemudian diwariskan kepada Sang Ibunda.
Adakah favorit kalian di sini, Gengs?
Penulis : Andry