Nama : Kadek
Nama Lengkap : Kadek Fajar Herdian Putra Dinata
Usia/Tempat tgl lahir : 30 th / Surabaya 04 Agustus 1994
Tinggi : 180 cm
Hobby : Memasak, Olah Raga ( Gym , lari, Muay Thai( baru pembelajaran)
Favorit (Makanan, Minuman, Musik & Film):
Makanan : Semua jening makanan yang di panggang,
Minuman: Jus Alpukat,
Musik: Pop
Film: science fiction ( interstellar) & Anime (demon slayer)
Pendidikan Terakhir : Sarjana Ekonomi ( Jurusan Akuntansi)
Pekerjaan Terakhir : Karyawan Swasta
Pengalaman (Organisasi, Pageants & Entertainment) :
Pengalaman pageants terakhir: pernah ikut ajang Putra Pariwisata Indonesia 2024 ( sebagai Putra pariwitasa ekonomi kreatif 2024)
Pengalaman Entertaiment: model di beberapa Show di Jakarta , pernah ikut reality show Tv Nasional ( take Me Out Indonesia) , Kuis di TV Nasional ( Family 100 ), sitcom ( laporpak Trans 7), Iklan,Konten , dan TVC beberapa brand terkenal di indonesia. Beberapa kali melakukan project endorse dengan beberapa brand , dan sebagai pemeran pendukung di beberpa web-series
1. Ceritakan secara singkat tentang dirimu, kelebihan dan kekurangan nya?
Perkenalkan nama saya Kadek Fajar Herdian Putra Dinata, biasannya orang memanggil saya dengan panggilan kadek. Saya adalah anak terakhir dari dua bersaudara. Hidup dari latar belakang orang tua seorang militer yang selalu menerapkan kedisiplinan, ketegasan, serta tanggung jawab tinggi. Hal ini lah yang membangun karakter saya sedikit banyaknya , selain pendidikan karakter di sekolah dan di masyarakat. Berbicara pada waktu sekarang , saya menjalani hampir setiap harinya dengan kegiatan yang cukup padat dengan beberapa kegiatan ( Kerjaan tetap dan rutin harian, kerja sampingan ( model dan talent komersial), aktifitas fisikuntuk menjaga kebugaran (gym,lari,& beladiri) serta menyempatkan waktu sedikitnya untuk bersosialisasi. Dari hal- hal yang telah saya sampaikan adapun,
Kelebihan Saya :
Memiliki Integritas yang tinggi
Menejemen waktu yang baik
Optimis
Suka belajar hal-hal baru
Cepat beradaptasi dan Multitasking
Kekurangan Saya:
Terlalu sering bertanya
Terlalu kritis
Perfeksionis
Kesulitan meminta bantuan
Terlalu Ambisius
2. Dunia saat ini sedang tidak baik-baik saja, banyak bencana yang terjadi belakangan ini, mulai dari kebakaran, banjir, longsor, gempa bumi dan bencana alam lainnya. Sebagai anak muda, bagaimana kamu menyikapi kondisi tersebut dan menanggulanginya?
Kita bersama mengetahui letak geografis Indonesia berada diwilayah ring of fire, dimana hal ini membawa Indonesia menjadi rawan akan bencana alam. Kita sebagai anak muda harus menyikapi dan menanggulangi hal ini dengan melestarikan alam . kita juga memiliki energi, kreativitas, dan semangat untuk berkontribusi dalam menjaga keberlangsungan lingkungan dan membantu masyarakat dalam menghadapi bencana. Hal kecil seperti tidak buang sampah sembarangan, selalu menjaga kebersihan baik di rumah ataupun sekitar. Ikut aktif dalam kegiatan kegiatan pelestarian, serta ikut dalam pelatihan mitigasi bencana.
3. Jika kamu diberikan kesempatan kedua dan terlahir kembali, kamu ingin menjadi sosok siapa dan mengapa?
Apabila saya diberikan kesempatan kedua dan terlahir kembali, saya ingin menjadi diri saya kembali dengan versi terbaik saya. Saya tidak pernah menyesali sekali pun yang terjadi dalam diri saya, saya selalu bersyukur apa yang saya miliki selama hidup saya, dan saya bangga dengan diri saya.
4. Lifestyle dan gaya hidup sehat saat ini sering dikumandangkan. Untuk dirimu apa saja yang sudah kamu lakukan?
Berbicara mengenai lifestyle dan gaya hidup sehat, tidak terlepas dari satu hal ya itu disiplin.
Kalau ditanya mengenai apa yang telah saya lakukan kepada diri saya untuk gaya hidup sehat , saya dengan tegas menjawab kedisiplinan, disiplin menjaga pola makan saya (diet sehat), disiplin olahraga, disiplin waktu istirahat saya, serta mental saya.
5. Pariwisata adalah sumber pendapatan paling banyak bagi negara dengan kedatangan para turis dari luar dan dalam negeri. Mereka datang ketempat-tempat yang sudah populer seperti Bali. Menurutmu sebutkan daerah pariwisata lainnya, yang belum terkenal namun sangat bagus untuk dikunjungi?
Indonesia terdiri dari 17.380 pulau. Dari susuna beribu pulau tersebut menyimpan ribuan keindahan yang tak terbayangkan. Menurut saya daerah pariwisata lainnya yang potensial untuk menyamai bali serta sangat bagus untuk di kunjungi adalah 10 bali baru yang dipromosikan oleh pemerintah dalam program destinasi pariwisata super prioritas . Adapun destinasi tersebut ialah
Danau Toba – Sumatra utara
Candi Borobudur – Jawa Tengah
Mandalika – NTB
Labuan Bajo – NTT
Wakatoni – Sulawesi Tenggara
Morotai – Maluku Utara
Tanjung Kelayang – Belitung
Tanjung Lesung – Banten
Kepulauan Seribu – Jakarta
Gunung Bromo – Jawa timur
6. Jika kamu terpilih sebagai pemenang Manhunt International Indonesia 2025, kontribusi apa yang akan kamu lakukan?
Apabila saya terpilih menjadi pemenang Manhunt Internasional Indonesia 2025,
Saya akan senantiasa akan mengikuti kegiatan, aturan dan program kerja dari yayasan King Queen Internasional Indonesia.
Saya Akan Selalu menjaga nama baik dan berintregritas terhadap organisasi dan yayasan.