BerandaInternationalMiss Universe5 Pemenang Miss Universe Ini Masuk Dalam Kategori "Blooper" Ga Banget

5 Pemenang Miss Universe Ini Masuk Dalam Kategori “Blooper” Ga Banget

Sebagai seorang pemenang ratu kecantikan, pastinya dituntut tampil semenarik mungkin, dalam berbagai event apapun.

Tapi apa jadinya, jika event yang dihadiri ratu kecantikan tersebut bikin dahi mengkerut melihatnya.

Alih-alih terlihat “wow” 5 pemenang Miss Universe ini masuk dalam kategori blooper ga banget. Blooper adalah keselahan ditempat umum. Berikut kisahnya.

Zozibini-Tunzi-Miss-Universe-2019

1. Zozibini Tunzi Miss Universe 2019
Memiliki kulit eksotik dan glowing, pakaian apapun yang melekat ditubuhnya menjadi sorotan siapapun yang melihatnya.

Sebagai seorang ratu kecantikan, Zozi juga banyak disuguhkan outif beraneka ragam dan berwarna.

Namun ada satu pakaian yang bikin Zozi masuk dalam kategori “blooper” yaitu saat ia berkunjung kesebuah media, dari tampilannya Zozi terlihat menarik, namun syal tebal warna warni yang menutupi leher sampai pinggang, membuat tampilan Zozi bak tumpukan bantal dipagi hari.

Catriona-Grey-Miss-Universe-2019

2. Catriona Gray Miss Universe 2018
Dari laman akun pribadinya, Miss Universe keempat dari Filipina ini sangat menguasai berbagai sesi pemotretan.

Bahkan foto-fotonya menghiasi berbagai laman fashion magazine. Tapi tahukah kamu, jika ada satu foto yang Catriona posting masuk dalam kategori “blooper”.

Yup! Foto tersebut masuk dihalaman V Magazine, dengan gaya duduk demprokan dilantai dan sedikit ngangkang, rawut wajah serius, ditambah elemen rumbai menghiasi sebagian wajahnya, alih-alih terlihat menakjubkan, foto tersebut seperti terlihat seseorang yang lagi dalam kondisi stress.

Demi-Leigh-Miss-Universe-2017

Demi-Leigh-Miss-Universe-2017

3. Demi Leigh Miss Universe 2017
Memiliki postur tubuh yang mungil, Demi selalu berhati-hati dalam setiap penampilannya, ia sering menggunakan pakaian yang pres body atau memperlihatkan kaki jenjangnya.

Namun ada satu foto yang masih dipostingnya sampai sekarang, yang masuk dalam kategori “blooper”.

Foto tersebut adalah last walk Demi sebagai pemenang Miss Universe 2017 dimalam final Miss Universe 2018 yang diadakan di Thailand.

Alih-alih terlihat “wow” penampilan Demi pada malam final tersebut terlihat suram, dengan riasan yang tidak cemerlang malah seperti seorang yang baru bangun tidur, ditambahi lagi gaun yang ia kenakan membuat bodynya terlihat tidak jenjang.

Iris-Mittenaere-Miss-Universe-2016

4. Iris Mittenaere Miss Universe 2016
Berasal dari Perancis yang memiliki kiblat pusat mode dunia, seharusnya setiap penampilan Iris tetap fokus “wow” ya guys.

Tapi ada loh satu foto yang ia tampilkan dalam laman akun pribadinya, masuk dalam kategori “blooper”.

Mengenakan mini dress rumbai berwarna pink, sebagai sosok wanita dewasa mini dress tersebut ga banget dikenakan Iris, malah terlihat seperti anak gadis belasan tahun, kalau mengikuti trend tahun ini.

Mini dress yang dikenakan Iris tersebut masuk dalam kategori Pillow Challenge.

Pia-Wurtzbach-Miss-Universe-2015

5. Pia Wurtzbach Miss Universe 2015
Miss Universe yang satu ini selalu ditunggu-tunggu kehadirannya, akhirnya Pia mampir juga dalam perhelatan malam final Puteri Indonesia 2020 sebagai salah satu dewan juri.

Jika pada malam final tersebut Pia tampil anggun dan cantik dengan kebaya warna pink. Tapi tau ga sih, ga setiap event yang Pia hadiri ia terlihat wow.

Dalam satu foto disebuah event di Filipina, Pia hadir bersama pemenang Miss Universe 2016 Iris Mittenaere.

Alih-alih terlihat cantik, penampilan Pia tersebut sangat menyeramkan, dengan rambut lurus terurai panjang, penampilan Pia saat itu mirip sosok perempuan seram yang sering muncul dalam berbagai film horor.

Penulis : Irwans

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments