BerandaNationalPuteri Indonesia11 Potret Gaya Berhijab Ala Puteri Indonesia

11 Potret Gaya Berhijab Ala Puteri Indonesia

Jika selama ini Puteri Indonesia berhijab, kebanyakan yang tahu hanya perwakilan provinsi Aceh saja, sebagai Puteri Indonesia yang berhijab.

Seiring perkembangan waktu dan trend berbusana, dimana Indonesia yang dicanangkan pada tahun 2024 sebagai pusat mode muslim dunia dan ditambah lagi dengan populasi penduduk muslim terbesar didunia.

Nyatanya! Banyak loh alumni pemenang dan runner up Puteri Indonesia yang sudah memutuskan hijrah berhijab.

Dengan gaya busana hijab yang simple, elegan dan stylish, bisa menjadi rekomendasi para ukthi yang kesulitan mencari cara berbusana. Gaya busana mereka bisa diaplikasikan untuk berbagai acara, seperti jalan-jalan, holiday, buka bersama saat ramadhan, kumpul keluarga, lebaran, pernikahan atau untuk acara tertentu.

Yuk intip 11 Potret Gaya Berhijab Ala Alumni Puteri Indonesia, berikut ulasannya.

11-Potret-Gaya-Berhijab-Ala-Puteri-Indonesia-Kevin-Liliana-Puteri-Indonesia-Lingkungan-2017-Miss-International-2017

1. Kevin Liliana Puteri Indonesia Lingkungan 2017/Miss International 2017

Kevin terlihat cantik dan stylish dengan busana hijabnya, saat menghadiri Renjana Senja untuk designer Tities Sapoetra dalam acara raya colletion 2023.

11-Potret-Gaya-Berhijab-Ala-Puteri-Indonesia-Angelina-Sondakh-Puteri-Indonesia-2001

2. Angelina Sondakh Puteri Indonesia 2001

Angie terlihat percaya diri saat menjadi model runway untuk designer Fey Kayo di Muslim Fashion Festival 2023 atau Muffest+ road to In2MotionFest.

11-Potret-Gaya-Berhijab-Ala-Puteri-Indonesia-Alya-Rohali-Puteri-Indonesia-1996

3. Alya Rohali Puteri Indonesia 1996

Gaya berbusana Alya sangat cocok untuk muslimah yang kesulitan mencari busana untuk berolahraga. Seperti saat ia mengikuti moment acara lari maraton diacara Boston Maraton 2023, dan Alya juga mengeluarkan brand hijab dengan namanya sendiri.

11-Potret-Gaya-Berhijab-Ala-Puteri-Indonesia-Venna-Melinda-Puteri-Indonesia-1994

4. Venna Melinda Puteri Indonesia 1994

Ibu dari pesinetron Verrel Bramasta, terlihat cantik dan stylish dengan busana hijabnya, meski badai rumah tangga sedang melandanya, ia tetap Istiqomah.

11-Potret-Gaya-Berhijab-Ala-Puteri-Indonesia-Bernika-Ifada-Puteri-Indonesia-2000

5. Bernika Ifada Puteri Indonesia 2000

Dosen kampus di Jawa Barat, terlihat cantik dengan gaya berbusana hijabnya saat menghadiri pemilihan Puteri Indonesia 2010.

11-Potret-Gaya-Berhijab-Ala-Puteri-Indonesia-Elfin-Pertiwi-Rappa-Puteri-Indonesia-Lingkungan-2014-Miss-International-Indonesia-2104

6. Elfin Pertiwi Rappa Puteri Indonesia Lingkungan 2014/Miss International Indonesia 2014

Dengan gaya berbusana hijabnya, Elfin tampil percaya diri saat menghadiri gelaran fashion show, Indonesia Fashion Week 2023.

11-Potret-Gaya-Berhijab-Ala-Puteri-Indonesia-Isti-Ayu-Pratiwi-Puteri-Indonesia-Pariwisata-2009

7. Isti Ayu Pratiwi Puteri Indonesia Pariwisata 2009

Populer saat tampil difilm Mak Ingin Naik Haji, Ayu tampil cantik dengan busana hijab gamis saat menghadiri gelaran fashion show, duo bersaudara Sazkia Sungkar dan Shireen Sungkar untuk SazSi 2023.

11-Potret-Gaya-Berhijab-Ala-Puteri-Indonesia-Dea-Goesti-Rizkita-Puteri-Indonesia-Perdamaian-2017-Miss-Grand-Indonesia-2017

8. Dea Goesti Rizkita Puteri Indonesia Perdamaian 2017/Miss Grand Indonesia 2017

Sebagai ibu dengan satu orang putri, Dea percaya diri saat menjadi pembicara dalam sebuah event.

11-Potret-Gaya-Berhijab-Ala-Puteri-Indonesia-Zukhriatul-Hafiza-Puteri-Indonesia-Lingkungan-2009-Miss-International-Indonesia-2009

9. Zukhriatul Hafizah Puteri Indonesia Lingkungan 2009/Miss International Indonesia 2009

Founder beauty camp Ratu Sejagad, dan banyak menghasilkan pemenang Puteri Indonesia 2018, 2019 dan 2022, gaya berbusana Fiza bisa dicontek saat suasana Hari Raya Idul Fitri nanti.

11-Potret-Gaya-Berhijab-Ala-Puteri-Indonesia-Syella-Afsari-Puteri-Indonesia-2017

10. Syella Afsari 4th Ru Puteri Indonesia 2017

Ibu satu orang putera ini, mempunyai gaya berbusana hijab yang simple namun stylish, cocok buat Mahmud (Mamah Muda) yang ingin tampil berjiwa muda.

11-Potret-Gaya-Berhijab-Ala-Puteri-Indonesia-Ananda-Krista-Algani-Puteri-Indonesia-Lingkungan-2006

11. Ananda Krista Algani Puteri Indonesia Lingkungan 2006

Dari benua Kalimantan tepatnya Kalimantan Selatan, ada Ananda Krista Algani atau biasa disapa dengan nama Hajjah Ananda, wanita yang memiliki gaya berbusana hijab simple namun stylish

Nanda, panggilan akrab politisi tiga periode di DPRD Kota Banjarmasin, bahkan pernah menjabat Ketua DPRD Kota Banjarmasin periode 2014-2019 tersebut dinilai memiliki gaya politik yang menarik.

Kini lebih dikenal sebagai Motivator, dari akun sosmed pribadinya ia sering membagikan aktivitasnya dan baru-baru ini ia melakukan sesi sharing season dengan Flora Gracia Puteri Indonesia Kalimantan Selatan 2023, yang akan mengikuti karantina Puteri Indonesia 2023 pada bulan Mei 2023 nanti.

Penulis : Irwan

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments