BerandaInternationalMiss Grand InternationalRelakan Lepas Gelar Juara Kontes Kecantikan, 6 Wanita Cantik Ini Gagal Juara...

Relakan Lepas Gelar Juara Kontes Kecantikan, 6 Wanita Cantik Ini Gagal Juara di Kontes Kecantikan Berikutnya

Setiap manusia pasti punya keinginan untuk meraih prestasi setinggi-tingginya, iya kan guys! Lumrahlah namanya juga manusia.

Terkadang keinginan tersebut harus merelakan sesuatu yang sudah bagus untuk berkorban kearah yang lebih baik. Namun apa jadinya jika pengorbanan tersebut berbuah menjadi kegagalan.

Nah! Kisah ini terjadi didunia beauty pageants, relakan lepas gelar juara kontes kecantikan, 6 wanita cantik ini gagal juara di kontes kecantikan berikutnya, berikut kisahnya.

Belinda-Pritasari-Puteri-Indonesia-Bengkulu-2020-dan-Miss-Earth-Indonesia-2015

1. Belinda Pritasari Puteri Indonesia Bengkulu 2020 sebelumnya pemegang gelar Miss Earth Indonesia 2015
Wanita cantik bergelar dokter muda ini ditahun 2015 pernah mengikuti kontes kecantikan Miss Earth Indonesia dibawah Yayasan El John Indonesia, bersaing dengan 29 finalis lainnya, Belinda keluar sebagai juara pertama.

5 tahun kemudian, cucu dari Siti Mirza Nuria Arifin Miss Universe Indonesia 1977, kembali mengejar mimpinya mengikuti pemilihan Puteri Indonesia 2020 mewakili provinsi Bengkulu. Endingnya Belinda gagal meraih juara, hanya mentok sebagai finalis.

Claire-Elizabeth-Parker-Top-15-Miss-Universe-Australia-2019-dan-Miss-Grand-International-2015

2. Claire Elizabeth Parker Top 15 Miss Universe Australia 2019 sebelumnya pemegang gelar Miss Grand International 2015
Sebelum terpilih sebagai Miss Grand International 2015, Claire yang mewakili negaranya hanya terpilih sebagai 1st runner up, saat itu pemenangnya adalah Anea Garcia dari Dominican Republic, karena tidak bisa menjalankan tugasnya dengan baik, status Anea sebagai pemenang dicopot.

Bak mendapatkan durian runtuh, Claire langsung ditunjuk menggantikannya. Belum puas menjadi pemenang Miss Grand International 2015, empat tahun kemudian Claire mengadu nasib mengikuti pemilihan Miss Universe Australia mewakili New South Wales, sempat gagal audisi akhirnya ia lolos menjadi finalis, melalui wildcard pilihan dewan juri.

Saat malam final Claire gagal juara, mentok diposisi top 15 dan meraih 2 spesial award, Miss Amity dan Miss Photogenic, pemenang Miss Universe Australia 2019 jatuh kepada Priya Serrao.

Apesnya lagi, gagal juara Miss Universe Australia 2019, gelarnya sebagai Miss Grand International 2015 juga dicabut oleh organisasi Miss Grand International.

Tasha-Laraine-Ross-finalis-Miss-Universe-Australia-2019-dan-Miss-Tourism-Global-2016

3. Tasha Laraine Ross finalis Miss Universe Australia 2019 sebelumnya pemegang gelar Miss Tourism Global 2016

Ditahun 2016, Tasha pernah mengikuti kontes kecantikan Miss Tourism International yang diadakan di Malaysia, bersaing dengan wakil Indonesia Dikna Faradiba Maharani keduanya berhasil masuk top 5.

Tasha meraih gelar Miss Tourism Global dan Dikna meraih Miss Tourism South East Asia Ambassadress. Tiga tahun kemudian Tasha mencoba keberuntungannya dengan mengikuti Miss Universe Australia 2019 mewakili negara bagian New South Wales.

Pas malam final, Tasha gagal masuk top 15 hanya mentok sebagai finalis saja.

Diana-Hills-finalis-Miss-Universe-Australia-2019-dan-Miss-Tourism-Global-2017

4. Diana Hills finalis Miss Universe Australia 2019 sebelumnya pemenang gelar Miss Tourism Global 2017
Ditahun 2017, Diana pernah mengikuti kontes kecantikan Miss Tourism International yang diadakan di Malaysia, bersaing dengan wakil Indonesia Lois Merry Tangel keduanya berhasil masuk top 5.

Diana meraih gelar Miss Tourism Global dan Lois meraih Miss Tourism Cosmopolitan International. Tiga tahun kemudian Diana mencoba keberuntungannya dengan mengikuti Miss Universe Australia 2019 mewakili negara bagian New South Wales.

Senasib dengan Tasha, pas malam final, Diana gagal masuk top 15 hanya mentok sebagai finalis saja.

Liza-Elly-Purnamasari-1st-runner-up-Puteri-Indonesia-2011-atau-Puteri-Indonesia-Lingkungan-2011-dan-Miss-Indonesia-Earth-2010

5. Liza Elly Purnamasari 1st runner up Puteri Indonesia 2011 atau Puteri Indonesia Lingkungan 2011 sebelumnya adalah pemegang gelar Miss Indonesia Earth 2010
Liza adalah pemenang gelar Miss Indonesia Earth 2010, kontes kecantikan nasional tersebut diselenggarakan oleh Yayasan Putri Bumi Indonesia.

Sebagai pemenang Liza seharusnya diberangkatkan ke kontes Miss Earth 2010 di Filipina, karena suatu dan lainnya ia tidak jadi berangkat dan digantikan Jessica Aurelia Tji 1st runner up Miss Indonesia Earth 2010.

Tidak jadi berangkat ke internasional, Liza melepaskan gelarnya dengan mengikuti pemilihan Puteri Indonesia 2011 mewakili provinsi Jawa Timur. Meski tidak keluar sebagai juara pertama, Liza berhasil meraih posisi 1st runner up dengan gelar Puteri Indonesia Lingkungan 2011 dan mewakili Indonesia di Miss International 2011 yang diadakan di Jepang.

Sheryltha-Pratyscha-Top-10-Miss-Grand-Indonesia-2019-dan-Miss-Cosmopolitan-World-2017

6. Sheryltha Pratyscha Top 10 Miss Grand Indonesia 2019, sebelumnya adalah pemegang gelar Miss Cosmopolitan World 2017
Sheryltha Pratyscha pernah merasakan kegagalan saat ia mewakili Jawa Timur di pemilihan Puteri Indonesia 2015 mentok sebagai finalis.

Dua tahun kemudian Sheryltha bertransformasi mengikuti Miss Cosmopolitan World 2017 yang diadakan di Malaysia dan keluar sebagai juara pertam serta meraih 3 spesial award Miss Elegance, Miss Gintel Wilnes dan Best National Costume.

Dua tahun kemudian Sheryltha mencoba keberuntungan lagi dengan mengikuti pemilihan Miss Grand Indonesia 2019, sayangnya ia mentok diposisi top 10.

Penulis : Irwans

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments